Berjumpa lagi dengan saya ya sahabat blog kuliner, kali ini saya akan mencoba berbagi resep maskan yang enggk kalah lezat rasanya, resep apa sih? pasti penasaran kan? kali ini kita akan memasak ikan nila bakar bumbu taliwang, wah kedarannya aneh ya, tapi kalau sudah matang pasti ketagihan deh, tidak percaya? yu kita langsung saja mulai bagaimana cara memasaknya.
Bahan-bahan :
1 sendok teh air jeruk limau
1 sendok makan gula merah sisir
1 sendok teh garam
2 sendok makan minyak, untuk menumis
4 ekor ikan nila, punggungnya belah
250 ml santan
Bumbu halus :
2 buah cabai rawit merah, bakar
4 buah cabai merah keriting, bakar
4 buah cabai merah besar, bakar
4 buah kemiri, sangrai
4 siung bawang putih, bakar
6 butir bawang merah, bakar
Cara mengolah ikan nila bakar:
- Lumuri ikan terlebih dahulu dengan garam dan air jeruk limau, diamkan selama 15 menit.
- Lalu tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan santan, gula merah, dan garam, dan masak hingga mengental.
- Setelah itu, ikan dilumuri dengan bumbu yang sudah ditumis, bakar ikan sambil diolesi sisa bumbu sampai ikan matang.
- Angkat dan sajikan.
Wah gimana rasanya enak kan, mudahkan cara memasak ikan nila bakar bumbu taliwang ini, selamat mecobanya di rumah ya, semoga resep ini bermanfaat untuk sahabat blog kuliner semuanya, sampai jumpa di resep masakan yang lainnya ya, dah.
Tags:
Seafood